| Rabu, 14 Januari 2026

Minggu, 3 Agustus, 2025 | 256 dibaca | 0 dikomentari | 0 dibagi

Lowongan Kerja di Pani Gold Project sebagai Asset Protection Officer

LOWONGAN KERJA - Pani Gold Project

Pani Gold Project, salah satu proyek Merdeka Copper Gold yang tengah berkembang, mencari kandidat untuk posisi berikut:

 

ASSET PROTECTION OFFICER

Kode: CSR - APO

Persyaratan:

  • Pendidikan minimal S1 dari semua jurusan, dengan pengalaman dan keterampilan dalam Asset Protection, khususnya di Industri pertambangan
  • Pengalaman kerja minimal 2 tahun di bidang asset protection atau keamanan, lebih disukai yang memiliki pemahaman menyeluruh tentang industri pertambangan
  • Mampu melindungi area tambang dan asset perusahaan dengan mengontrol akses, memantau aktivitas, dan merespons insiden keamanan
  • Menegakkan protokol keselamatan dan melakukan patrol rutin di area site, serta dapat terlibat dalam investigasi dan penanganan keadaan darurat
  • Memiliki kemampuan observasi yang kuat dan pengambilan keputusan yang cepat
  • Memiliki pengetahuan tentang prosedur dan protocol keamanan
  • Bersedia ditempatkan di lokasi site Pani Gold Project dengan jadwal dan jam kerja yang ditentukan Perusahaan
  • Diprioritaskan bagi pelamar pemegang KTP dari Provinsi Gorontalo

Tugas dan Tanggung Jawab:

  • Mematuhi dan menerapkan aturan Kesehatan, Keselamatan Kerja dan Lingkungan (K3L) serta berperan aktif dalam kegiatan dan inisiatif K3L
  • Meningkatkan koordinasi dengan anggota tim
  • Meningkatkan komunikasi dengan para pemangku kepentingan eksternal
  • Mengembangkan dan menerapkan langkah serta strategi pengamanan yang efektif
  • Mengoptimalkan kegiatan patroli untuk memastikan kondisi keamanan di area kerja

 

Silahkan kirim lamaran lengkap dan CV terbaru anda beserta dokumen pendukung lainnya ke alamat: (Bisa men-scan barcode di samping):

https://bit.ly/aplikasipgp2025

  • Di iklankan: 2025-08-03 09:50:46 - Standar Waktu Asia Tenggara
  • Berakhir: 2025-08-17 23:59:59 - Standar Waktu Asia Tenggara
Tentang Kami   •   Warta   •   Syarat & Ketentuan   •   Frequently Asked Questions (FAQ)   •   Site Map   •   Testimoni   •   Friend Link
 
 

 

Copyright © 2018. minergynews.com Allrights Reserved. Powered by Cancer Digital Services - Indonesia